Leo/Daniel Melaju ke Final Setelah Mengalahkan Fajar/Rian

Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin mengalahkan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto pada semifinal Indonesia Masters 2024, Sabtu (27/1) malam.

Fajar/Rian sempat unggul 2-0 pada awal laga. Keunggulan dua poin bukan pertanda pasangan berjuluk Fajri itu bisa melaju mudah. Leo/Daniel menampilkan perlawanan yang membuat sang lawan kesulitan.

Kedua pasangan pelatnas PBSI itu kemudian memiliki skor imbang. Pertandingan berjalan sengit. Serangan agresif membuat Leo/Daniel berbalik memimpin pada kedudukan 10-8 dan keunggulan dua poin bertahan hingga interval.

Sempat memimpin 12-9, Leo/Daniel gagal menabung keunggulan lebih jauh. Fajar/Rian bisa menyamakan kedudukan. Tak hanya menyamakan kedudukan, Fajar/Rian kemudian bisa meraih poin dan meninggalkan Leo/Daniel. Tak melulu menyerang, Fajar/Rian juga menampilkan settingan serangan yang membuat Leo/Daniel kerepotan.

Fajar/Rian memimpin 18-13. Leo/Daniel merespons dengan perbaikan penampilan dan meraih empat angka beruntun. Fajar/Rian bisa menjauh dan mencatatkan game point pada kedudukan 20-17, Leo/Daniel lantas bisa meraih dua poin balasan. Kegagalan Leo/Daniel mengembalikan shuttlecock membuat Fajar/Rian mengamankan gim pertama dengan kemenangan 21-19.

Memasuki gim kedua Leo/Daniel tancap gas dan mencatatkan keunggulan 5-1. jarak empat poin terus bertahan. Kemampuan Fajar/Rian meraih poin selalu bisa dibalas Leo/Daniel. Bahkan Leo/Daniel kemudian memimpin 11-4 pada saat interval. Pasangan berjuluk The Babbies itu tampak menyerang dengan nyaman. Kesalahan-kesalahan yang dibuat Fajar/Rian juga memudahkan Leo/Daniel meraih poin dan kemudian menjauh dengan skor 15-6. Leo/Daniel yang sempat memimpin 16-9 kemudian sempat kehilangan ritme permainan. Fajar/Rian mendekat hingga meraih poin ke-13. Setelah itu Leo/Daniel bisa kembali mendulang poin dan mencatatkan keunggulan 20-13 sebelum menuntaskan gim kedua dengan skor 21-14.

Awal gim ketiga kembali berjalan alot seperti pada gim pertama. Kedua pasangan kembali islih berganti meraih poin. Adu drive, ketangkasan bertahan, dan kegigihan menyerang dipertontonkan Fajar/Rian dan Leo/Daniel. Sang junior kemudian bisa menyelak dalam perolehan poin dan memimpin 11-9 pada saat interval.

Fajar/Rian sempat menyamakan kedudukan pada skor 11-11, namun Leo/Daniel bisa menjauh lagi. Serangan Leo/Daniel jadi masalah tersendiri bagi Fajar/Rian. Tertinggal 11-15, tak membuat Fajar/Rian menyerah. Pasangan yang sempat menempati peringkat 1 dunia itu kemudian mengubah skor menjadi 15-15.

Duel sengit menuju poin kritis tak terelakkan. Leo/Daniel dan Fajar/Rian sama-sama tampil all out untuk merebut tiket final. Leo/Daniel tampil sebagai pemenang setelah mengamankan gim ketiga dengan skor 21-17. Leo/Daniel akan menghadapi Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen pada laga final yang berlangsung Minggu (28/1).

Source link