Netizen dihebohkan setelah Luis Milla Membahas Timnas Indonesia: Sangat Menarik?

Jakarta, CNN Indonesia – Beragam reaksi dari netizen mendadak heboh setelah Luis Milla mengomentari kiprah Timnas Indonesia di Piala Asia 2023.

Timnas Indonesia datang ke Piala Asia Qatar dengan status skuad termuda. Namun, Asnawi Mangkualam dkk berhasil mencetak sejarah lolos babak 16 besar dengan perjuangan luar biasa.

Keberhasilan Indonesia lolos ke 16 besar Piala Asia 2023 ini telah memenuhi target yang dicanangkan pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong sebelum kejuaraan ini berlangsung.

Meski harus terhenti di 16 besar Piala Asia 2023 usai kalah 0-4 dari Australia, namun penampilan Timnas Indonesia menuai banyak pujian.

Eks pelatih Timnas Indonesia Luis Milla, pun jadi salah satunya. Ia mengaku takjub dengan perubahan dan performa luar biasa tim Merah Putih di Piala Asia 2023.

“Kenangan yang sangat indah! Selamat PSSI atas evolusinya dan partisipasinya yang luar biasa di Piala Asia,” tulis Luis Milla dikutip dari akun Instagram pribadinya, Rabu (31/1).

Unggahan Milla membuat heboh media sosial. Beragam reaksi pun bermunculan menanggapi pernyataan pelatih asal Spanyol itu.

“Tiba-tiba post kayak gini, buat apa? Tumben amat?” tulis salah satu netizen di kolom komentar Instagram Luis Milla.

“Apa nih tiba-tiba posting Timnas Indonesia,” timpal akun lainnya mempertanyakan maksud Luis Milla.

Banyak netizen juga mulai berspekulasi tentang masa depan Shin Tae Yong yang kontraknya akan berakhir pada Juni 2024. sebagian di antaranya menilai unggahan ini sebagai sinyal Luis Milla akan menjadi pengganti STY.

“Hingga berita ini diturunkan, unggahan Luis Milla soal kiprah Timnas Indonesia di Instagram disukai lebih dari 70 ribu akun dan dikomentari 2.000-an akun.”

Source link